Category Archives: How To

Tutorial to get something

Tips Terlihat Langsing

Jaman awal awal kerja, badan saya ini kuruuuus banget. Ukuran celana aja gak pernah lebih dari 28 dan berat badan gak pernah lebih dari 49 Kg. Tetiba kemarin pagi abis mandi saya ngaca dan shock, gile, badan gue melar bangeeeeeett! Faktanya per hari ini ukuran celana jins saya 30 metetts dan berat badan hampir 60 Kg. Hiks.

Ini sebetulnya gak terlalu jadi masalah sampai suatu saat pas mau pake celana kesayangan, taunya GAK MUAT! Arrrgghhh.. Blame my self for this! :)))) i have to do something!

Ok, this is my plan
Objective : (terlihat) kurus.
Action plan : Diet (huh? big nay!), olahraga (euuuuw.. belom punya sepatu baru..)

Well, forget about diet and workout. Let’s change the plan. Objective-nya kan terlihat kurus, sooo why don’t we deal with it dengan membeli outfit yang secara desain dan potongannya bisa membuat kita terlihat lebih langsing? Tentunya didukung oleh heels yang bikin kaki terlihat jenjang jugaaa.. Secara instant, ini akan akan membuat kita lebih kuruuuss. Yes, cewek itu kudu banyak akalnya. Jangan sampai niat diet dan olahraga yang gak dikerjain mulu itu menghalangi kita untuk (tampak) langsing. ๐Ÿ˜€

Be smart, ladies! Say goodbye to diet and workout, welcoming new heels and new outfit!

Intip isi tas liburan

Liburan akhir tahun adalah yg paling ditunggu-tunggu. Gunung atau pantai? Dua duanya butuh perencanaan matang. Bawa apa saja? I brought you my list. Here it is!

police military travel bag

Pantai
  1. Celana dari bahan linen atau katun. Selain ringan, bahan ini mudah kering.
  2. Dress dari bahan katun rayon. Ringan, melambai dan sangat feminin!
  3. T-Shirt
  4. Burkini. Jangan pernah berenang menggunakan outfit anda langsung, materialnya bisa rusak karena air laut terkadang cukup korosif.
  5. Sunscreen atau sunblock. Anda tak mau kulit indah anda terbakar bukan? ๐Ÿ˜‰
  6. Sunglasses. Mengerutkan mata karena silau akan menambah lipatan di mata anda. So, don’t leave home without it!
  7. Flipflop sandals. 
  8. Topi lebar. Fungsinya hampir sama dengan sunglasses, tapi tentu saja lebih stylish!
  9. Tote bag dari anyaman yang hip. Masukan segala keperluan pantai anda ke tas ini
  10. Kain pantai yg lebar untuk alas berjemur
  11. Handuk
  12. your personal list..
Gunung/hiking ceria
  1. Celana cargo + T-Shirt quickdry
  2. Sepatu hiking
  3. Jacket bulu angsa
  4. Topi/kupluk
  5. Kaus kaki
  6. Sendal gunung
  7. Ransel/carrier
  8. Senter
  9. Kantung plastik
  10. Raincoat
  11. you personal list
Welcoming holiday!!!
Yeaaayyy!!

Scarf

Rumah mode dunia, hampir seluruhnya memiliki koleksi scarf, karena scarf adalah asesoris yang dapat merubah tampilan gaya anda secara keseluruhan dalam waktu singkat. Printing scarf banyak dikeluarkan oleh merk internasional seperti Louis Vuitton, Burberry, Missoni, Chanel, Etro, Lanvin, Hermรจs, Emilio Pucci, Dior dan Prada.

Pada awalnya fungsi scarf adalah untuk menyeka keringat dari wajah dan leher saat cuaca panas oleh para pria di Roma. Penggunaan scarf oleh pria saat itu adalah dilingkarkan di leher atau diikatkan pada belt. Segera setelah wanita banyak menggunakannya, scarf menjadi asesoris paling esensial yang harus dimiliki oleh wanita.

Fungsi dan kegunaan 

  • Scarf dari bahan wool banyak digunakan dimusim dingin di negara empat musim. 
  • Wanita muslim mengenakannya sebagai kerudung di kepala untuk menutupi leher dan rambutnya
  • Scarf dari bahan tipis, digunakan sebagai bandana dimusim panas
  • Pilot memakai scarf dari bahan sutra untuk menghindari asap yang mengandung minyak dari exhaust kokpit masuk ke dalam mulut mereka
  • Pria Sikh muda membuat turban mereka dari scarf

Tahukah anda?
Ada 3 bentuk dasar scarf di dunia : bujur sangkar, segitiga dan segi empat yang memanjang.

Scarf mana yg cocok untuk anda? ๐Ÿ˜‰

*dari berbagai sumber